polres sukabumi kota

Laman

jjj

SEKSI TEKNOLOGI DAN INFORMASI POLRES SUKABUMI KOTA

Kamis, 22 September 2011

Apel Besar Pecinta Tertib Lalulintas

Sukabumi Kota – Walikota Sukabumi H. Mokhamad Muslikh Abdussyukur, S.H., M.Si. mengingatkan masyarakat pengguna kendaraan agar tetap mematuhi aturan lalu lintas. Selain kelengkapan kendaraan, perilaku pengendara di jalan menjadi faktor penentu keselamatan berkendara. Hal itu ditegaskannya dalam Apel Besar Masyarakat Pecinta Tertib Lalu Lintas (MPTL) dalam rangka Hari Ulang Tahun Korps Lalu Lintas ke 56 di Lapang Merdeka Sukabumi, Kamis (22/09).
Kegiatan tersebut diikuti ribuan peserta Upacara yang terdiri dari TNI, Polri, Dishub, Pol PP, Ormas, gabungan Pelajar serta pengendara dari berbagai organisasi otomotif di Sukabumi.
Walikota menyatakan, lalu lintas menjadi perhatian penting. Untuk itu, setiap pengguna jalan, organisasi otomotif diharapkan mampu menjadi motivator untuk menekan meningkatnya angka kecelakaan. ‘Berkendaraan harus dinikmati. Kalau perjalanan sudah menyenangkan. Pengendaranya cinta pada kendaraannya, kecelakaan lalu lintas minim terjadi,’ demikian dalam sambutannya.
Ia menyatakan, kelengkapan kendaraan dan berkendara seperti helm yang merupakan implementasi dari safety riding, diharapkan tidak hanya sekadar formalitas. Namun hal itu, harus dibarengi dengan sikap dan perilaku pengendara di jalan. ‘Perilaku di jalan tentukan keselamatan,’ ujar Walikota Sukabumi.
Pemerintah berharap akan semakin banyak kelompok yang mengerti dan memahami tertib lalu lintas. “Dengan semakin banyaknya kelompok yang tertib berlalu lintas, maka semakin angka kecelakaan lalu lintas menurun. Keberadaan organisasi otomotif diharapkan dapat memotifasi setiap kegiatan yang positif dan tentunya berperan serta didalam membantu aparat Kepolisian dalam memerangi pengguna jalan yang ugal-ugalan dan Genk Motor di Sukabumi,” tuturnya.


Walikota Sukabumi H. Mokhamad Muslikh Abdussyukur, S.H., M.Si. bertindak sebagai IRUP

Tamu Undangan Upacara

Peserta Upacara

Peserta Upacara ( pelajar) Pingsan dan dipandu oleh petugas yang sudah dipersiapkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar