SUKABUMI KOTA – Aya-aya wae, warga didesa Babakan Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat kembali punya kreativitas menanam beberapa pohon pisang di ruas Jalan Veteran yang rusak, Rabu (3/8) kemaren..
Aksi nyeleneh yang dilakukan dijalan yang berdekatan dengan kediaman Bupati Sukabumi, Sukmawijaya itu merupakan klimaks kekecewaan mereka. Padahal, pada pertengahan Juni lalu, Sukma berjanji pada akhir Juli, jalan yang rusak akan mulai diperbaiki.
Dadang, salah seorang warga mengatakan warga sangat kesal lantaran sudah dijanjikan oleh bupati pada akhir Juli ruas jalan Mangkalaya-Cisaat ini akan mulai diperbaiki. Kenyataannya, hingga memasuki awal Agustus janji bupati mereka, belum ada tanda-tanda akan diperbaiki..
“Penanaman pohon pisang ini akan terus dilakukan sampai tuntutan warga yakni jalan segara diperbaiki. Aksi ini juga menagih janji orang nomor satu di Kabupaten Sukabumi, kebetulan jalan rusak ini melintasi depan rumahnya,” keluhnya.
Sementara warga lainnya mengaku, akibat dibiarkannya kerusakan jalan sangat membahayakan keselamatan dan kesehatan serta berpotensi terjadinya kecelakaan lalu-lintas, Pasalnya, selain aspalnya mengelupas, jalan yang menghubungkan dua kecamatan tersebut banyak lubangnya dan berdebu apalagi kalau turun hujan persis layaknya kubangan kerbau.
“Jalan rusak juga mempercepat kerusakan kendaraan kita. Kita minta agar jalan ini segera diperbaiki. Sampai saat ini belum ada tindakan apapun dari pemerintah,” terang pengojek, Ahmad.
Kebanyakan warga menuding, kerusakan jalan tersebut akibat aktivitas penggalian tanah liat di sekitar perkampungan warga. Namun, sebenarnya penggalian itu telah dicabut izinnya oleh bupati pada bulan Juli. Kenyataanya dari pantauan warga perusahaan tersebut masih tetap beroperasi.
“Kita juga minta, agar pemerintah bertindak tegas agar kedua perusahaan galian tanah liat di sini diawasi. Kendati izinnya sudah dicabut namun tetap beroperasi,” pinta warga lainnya.
Sebelumnya, aksi serupa juga pernah dilakukan oleh warga Kampung Citengkor RT 19/05, Desa/Kecamatan Cisaat. Malah, saat itu mereka memasang plang bertuliskan “hampir tiap hari terjadi kecelakaan, kapan jalan diperbaiki?” lantas kapan pohon pisangnya berbuah? mudah-mudahan secepatnya buat lebaran.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar